Sabtu, 31 Maret 2012

KANTIN UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG


Tempat mana yang menjadi tujuan saat jam istirahat atau jam kosong pada saat kuliah ?
sebagian besar mahasiswa pasti menjawab kantin.meski ada yang memilih tempat lain tapi tetep aja
kantin menjadi tempat yang paling banyak didatangi pada saat jam istirahat atau jam kosong.selain untuk tempat makan dan minum kantin juga punya fungsi yang lain. Ada yang memanfaatkannya untuk ngobrol – ngobrol sambil ngopi dan juga cuci mata.

Di unsika sendiri kantin tersedia dibeberapa tempat, antara lain di belakang asrama dan di samping aula. Kantin dibuka antara jam 7.30 pagi sampai jam 9.30 malam. Dan kantin akan ramai ketika masuk jam makan siang itu sekitar jam 11.30 sampai jam 13.00 dan ketika perkuliahan di sore hari kantin akan ramai sekitar pukul 18.30 atau sehabis maghrib. Untuk omset yang didapat oleh para pedagang di kantin tersebut rata – rata mencapai 200 – 300 ribu perhari. Untuk perijinan berdagang di kantin unsika sendiri dapat melalui koperasi unsika. Dan biaya penyewaan tempatnya yaitu sebesar 400 ribu perbulan. Untuk kebersihan kantin sendiri dikerjakan bersama – sama oleh para pedagang di kantin.
Namanya berdagang kalau ada untung pasti ada rugi. Salah satu kerugian yang ditanggung oleh para pedagang yaitu ketika ada pengunjung yang lupa membayar, tapi itu juga jarang terjadi.(wahyu)

Jumat, 30 Maret 2012

MAHASISWA UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG BELAJAR WIRAUSAHA


Mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang tepatnya lagi mahasiswa fakultas ilmu komputer atau fasilkom belajar wirausaha untuk tambah-tambah biaya acara workshop merakit PC dan bekerja sama dengan mie instans yang cukup populer yaitu perusahaan POP MIE, SARIMI, dan SOSRO, dan ketua pelaksananya adalah ahmad husaeri atau biasa disebut jendral ftik 2009,dia menyebutkan keuntungannya belum terhitung karena modal dari pribadi dan perusahaan tercampur jadi belum bisa disignifikan atau dipresentasikan berapa-berapa hasil keuntungannya, adapun kerugian yang ada untuk kerja sama ini sendiri mengganti biaya sebesar Rp. 500/botol, Jika Botol sosro hilang begitu saja dan Rp. 25000, jika yang hilang wadah untuk botol sosro itu, katanya gak mudah berwirausaha dan bekerja sama dengan perusahaan yang terkait, tapi menyenangkan tambah pengalaman dan kawan baru dari perusahaan tersebut, kurang dari satu minggu belajar wirausaha ini di mulai tanggal 26 - 29 Maret 2012, dan keuntungan bagi kampus unsika sendiri yaitu dicatnya lapangan bola basket yang terdapat di halaman unsika, adapun acara yang diselenggarakan workshop merakit PC ini pada tanggal 31 Maret - 01 April 2012, mulai dari jam 08.00 Wib sampai dengan selesai, tempatnya di aula universitas singaperbangsa karawang, dan harapan dari ketua pelaksa adalah semoga acaranya bisa dapat dilaksakan dengan lancar dan sukses, dan ketua pelaksana juga mengungkapkan bahwa acara seminar workshop ini bukan karena dirinya sendiri melainkan karena kerja keras kawan-kawan panitia mulai dari pagi sampai malam terus berjuang hingga acara ini bisa diselenggarakan, kemudian juga dia mengatakan bahwa akan ada acara bulanan yang diselenggarakan oleh hardco/ hardware community untuk pembelajaran komputer, bagi kawan-kawan yang ingin bisa komputer sok aja daftar dan tak hanya untuk mahasiswa fasilkom melainkan untuk mahasiswa unsika dan masyarakat atau siswa-siswi smanya juga, "kata dia". (Sz)

Kamis, 29 Maret 2012

DASAR KEGIATAN MAHASISWA UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG



Hasil interview dengan kepala/ketua kaprodi bidang kemahasiswaan universitas  singaperbangsa karawang, kegiatan bidang kemahasiswaan ini berfungsi sebagai Pembinaan,dari mulai BEMU(Badan Eksekutif Mahasiswa/I universitas.red),BLMU(Badan Legislatif mahasiswa/i Universitas),UKM(unit Kegiatan Mahasiswa/i),serta Himpunan-himpunan mahasiswa/i yang ada di UNSIKA(Universitas singaperbangsa karawang.red) ini.
Sedangkan untuk penyelenggaran nya kegiatan-kegiatan kemahasiswaan tidak ada intervensi dari kami,namun kami tetap membina dan mengawasi nya,mengarahkan saja,beliau berujar.namun bila ada UKM atau himpunan kemahasiswaan yang vakum atau ga mempunyai kegiatan yang tersetruktur,utuk penanganan nya kami akan pelajari dulu,kemudian pendekataan,dan memberikan arahan serta masukan-masukan ke lembaga tsb.
Isi dari Interview:
1. Jika ada Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang yang baru
Jelas saya secara pribadi sangat mendukung bila ada UKM baru,karna itu sangat membantu dalam menumbuhkan dan menyaluran bakat kreatifitas mereka.yang mungkin selama ini belum terakomodir secara baik ,namun kita lihat dulu karena pembentukan UKM baru sangat tidak mudah.dan salah satu nya masalah pendanaan.
Dan untuk kegiatan kemahasiswaan,belum ada kegiataan yang gagal selama saya menjabat disini,namun tetap kendala selalu ada,bahkan cendrung banyak,yang tentunya membuat kita merasa kurang puas dengan hasil nya.dan selama saya menjabat disini yang saya rasa kan banyak perubah-perubahan kearah positif,dari mulai masalah teknik sampai surat menyura,kalau dulu mah masing-masing,sekarang mah sudah mulai tersetruktur,dan yang saya salut PRESMA(presiden mahasiswa.red)sekarang lebih aktif,sehingga UKM-UKM terlihat lebih hidup.
Banyak suka duka selama saya menjabat disini,namun lebih banyak suka nya sih,salah satu saya meras dekat dengan mahasiswa,karena kami disini sangat terbuka bila ada konsultasi dari mahasiswa/I disini.kalau duka hampir ngga ada yah,namun kekurangan-kekurangan msaih ada,ketika kami koreksi dari mulai teknik sampai surat menyurat.
2. Kerja sama profesi bidang kemahasiswaan dari luar internal kampus universitas singaperbangsa karawang
Kalau kerjasama profesi dari pihak luar UNSIKA belum ada sampai saat ini,cuman sesuai program Dikti kegiataan  property atau kerjasama profesi harus ada,dan saya harap kemahasiswa/I disini (di UNSIKA.red) lebih aktif lagi dalam bidang akademis,dan lebih bersifat memberi manfaat intelektual kepada lingkungan masyarakat,kegiataan yang ilmiah,dan kepedulian kepada masyarakat pula.tapi tetap jangan terlalu berlebihan harus bisa membagi waktu,kan tujuan kita di kampus ini untuk belajar dan menuntut ilmu.dan kami juga tidak melarang bila ada mahasiswa/I kita ada yang berorganisasi diluar internal universitas,namun saya harapkan,silahkan anda berorganisasi seluas-luasnya tapi jangan lupa bila sudah ada di lingkungaan universitas,harus menanggalkan semua atribut dan paham keOrganisasian nya,jangan sampai dibawa kedalam lingkungan kampus.
3. Harapan buat calon mahasiwa/i baru dan orang tua/ wali supaya dapat mendaftar di Universitas Singaperbangsa Karawang
Dikita sekarang(Universitas Singaperbangsa.red)sudah mulai banyak pembenahan secara fisik bangunan adminitrasi,akademis,dan kemahasiswaan,bahkan kami juga membuat  pembinaan kemahasiswaan bidang akademis,rohani&jasmani dari mulai kegiataan pengajian rutin,seminar tiap-tiap fakultas,sampai senam pagi buat mahasiswa/I UNSIKA serta terbuka juga untuk masyarakat umum,yang kami adakan setiap hari jumat pagi.sehingga kedepan nya dapat berdampak kepembentukan karakter kepad para mahasiswa/i nya.(akmal&bowo)

Selasa, 27 Maret 2012

MESJID AL-KHOIR

Mesjid kampus universitas singaperbangsa karawang direnovasi dengan biaya Rp. 1,4 Miliyar untuk menampung jamaah 800 - 1000 orang lantai satu pembagunan mesjid unsika dimulai pada tanggal 11 januari 2012 dan diharapkan selesai 6 bulan yang akan datang. Dalam pembangunan mesjid ini dana tersumbang dari mahasiswa universitas singaperbangsa karawang, donatur luar yang sah dan tidak mengikat pembangunan mesjid diperuntukan untuk melaksanakan ibadah berjamaah disamping itu juga
akan digunakan untuk kegiatan mahasiswa dan organisasi ruang lingkup kampus, mesjid juga dilengkapi aula yang berletak disamping kanan dan kiri mesjid akan digunakan oleh kegiatan mahasiswa mesjid ini dibangun dengan atap lebih tinggi agar tidak panas, toiletnya dibuat  secara perpentif sehingga terlihat asri, selama pembangunan mesjid dilakukan solat jumat dan solat berjamaah itu dialihkan sementara dalam pembangunan ke aula unsika, kepada mahasiswa yang berada didekat FE dan FKIP masih bisa digunakan untuk beribadah.(cintiya)

Minggu, 25 Maret 2012

DITOLAK PENERBIT LOKAL, NOVEL MAHASISWA BANDUNG SUKSES DIPASAR INTERNASIONAL

Novel "Chronicles of The Fallen: Rebellion" karya Aya Lancaster (23), mahasiswa Institut Teknologi Harapan Bangsa, Bandung, yang sempat ditolak beberapa penerbit lokal, justru dilirik penerbit internasional. Novel itu diterbitkan di Inggris dan diedarkan di kawasan Eropa.
"Buku ini pertama kali diluncurkan bulan Oktober 2011. Diedarkannya di Inggris, cetaknya di Amerika," kata Aya Lancaster, di sela-sela acara diskusi buku itu di Bandung, Sabtu.
Dia mengatakan, sebelumnya novel itu ditolak oleh banyak penerbit lokal. "Waktu itu saya sodorkan novel ini ke penerbit di Indonesia malah ditolak. Saya malah sempat dipingpong oleh beberapa penerbit hingga akhirnya mereka bilang ke saya bahwa mereka tidak tertarik dengan noveL saya ini," ujar Aya.
Menurutnya, alasan penerbit Indonesia menolak novel perdananya tersebut mungkin karena belum terbiasa dengan ide atau ceritanya. "Kenapa ditolak, mungkin karena mereka bilang ceritanya agak belum biasa kalau untuk diterbitkan di Indonesia, karena tokoh utamanya itu iblis perempuan. Padahal buku ini bukan seperti yang mereka maksudkan," kata Aya.
Ditolak oleh penerbit lokal tak mematahkan semangat Aya, mahasiswa Jurusan IT di Institut Teknologi Harapan Bangsa. "Saya disarankan oleh teman saya untuk menawarkan novel saya ini ke penerbit luar dan memang penerbit luar malah menerima dan mau menerbitkan novel saya," kata Aya.
Saat ini, menurut dia, novelnya itu sudah beredar di Eropa, seperti Inggris, Jerman, Prancis, Italia, Jepang, dan negara tetangga Singapura, serta Amerika Serikat.???
Novel itu sudah mendapatkan resensi dari majalah Reader's Digest.
Novel tersebut bercerita tentang sisi lain dari hubungan malaikat dan iblis. "Ceritanya cinta, persahabatan, dan peningkhianatan. Tapi kalau mau ditarik lagi, intinya Tuhan itu tidak ada yang ngalahin," kata Aya.
Novel ini bisa dipesan amazon.com, ebay.com dan toko buku tertua di Inggris "Barnes and Noble". Aya menuturkan, peluncuran novel setebal 448 halaman tersebut di Indonesia akan dilakukan di Jakarta dan Bali dalam waktu dekat.

ARTI SEBUAH LANGKAH


Mata terbuka,jalan terhampar menanti setiap langkah kecil dibalik segala kemungkinan yang membawa suka dan duka,tak lama kemudian datanglah sepasang langkah yang sangat merindukan tujuan yang menjadi cerita terindah mengiringi embun pagi sehangat suara ketukan langkah pada kekuatan gravitasi dari pusat kehidupan milyaran pasang langkah.akhirnya harus terjatuh juga jalan penghubung kenyataan dan harapan yang diberikan para penguasa berperiode,oh langkah..dengarkanlah retak yang terbuat dari mereka yang mengikuti setiap gerak arahmu padahal merekan sudah bukan pada jalur kita,maka ijinkanlah aku membayangkan saat negri ini mulai kita pijak dan mengakui langkah kita dan aku tidak akan berhenti menunjuk si pecundang arah yang satu itu sambil berkata "ini langkahku,ini tujuanku,malukah kau terbaring di bawahku" (SF)

Sabtu, 24 Maret 2012

DUKUNG LPM UNSIKA MEMBUAT BULETIN

Lpm Unsika rencana proses pembuatan buletin informasinya seputar unsika dan wilayah kabupaten karawang bagi kawan-kawan mahasiswa dan masyarakat dukung kami untuk menjembatani suara kawan-kawan di unsika atau mahasiswa kampus lainnya atau siswa-siswi smanya juga yang terdapat di kab.Karawang atau buat masyarakat yang prestasi dsb atau pemerintahan kabupaten karawang mempunyai informasi yang baik untuk masyarakat karawang dan sekitarnya, buletin LPM Unsika akan segera menterbitkan buletin dengan nama suara unsika, keadilan untuk semua, memberikan informasi yang akurat, terpercaya dan sumber yang bisa dipertanggung jawabkan maka dari itu tak bosan-bosannya kepada seluruh kalangan dari mahasiswa, masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan pemerintahan kabupaten karawang agar bisa mendukung terbitnya buletin suara unsika, keadilan untuk semua, yang dimanajemen oleh pengurus dan anggota LPM Unsika, atau juga bagi kawan-kawan yang mempunyai usaha dan ingin dipublikasikan dan dilihat melalui media cetak silahkan bisa datang langsung kesekretariat suara unsika/Lpm Unsika yang terdapat di kampus Universitas Singaperbangsa Karawang, iklan kawan-kawan bisa dilihat oleh para mahasiswa, dosen, dekan, bahkan rektor unsika dan masyarakat karawang, insya alloh jika usaha kawan-kawan diiklankan/dipublikasikan di suara unsika usahanya akan lebih berkembang dan pembelinya akan meningkat, mudah-mudah saja. Amin

Kamis, 22 Maret 2012

MAHASISWA UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG MELAKUKAN AKSI DAMAI MENOLAK KERAS NAIKNYA HARGA BBM TAHUN 2012


Pada tanggal 22 Maret 2012 hari kamis tepatnya jam 09.00 wib mahasiswa universitas singaperbangsa karawang melakukan aksi damai menuju gedung singaperbangsa, president mahasiswa universtitas singaperbangsa karawang memimpin langsung ratusan mahasiswa unsika yang ikut berpartisipasi mengikuti aksi damai dengan start dari kampus universitas singaperbangsa karawang , kemudian menuju alun-alun karawang, kertabumi, Niaga, dan GOR Panatayuda karawang, lalu melakukan aksi sambil berjalan menuju gedung singaperbangsa karawang, dan berbagai presiden mahasiswa fakultas melakukan orasi di jalanan, tak hanya itu para ketua umum ukm juga ikut serta melakukan aksi dan orasi di jalan menuju arah gedung singaperbangsa bunyi dalam orasinya "Menolak Naiknya Harga BBM" , ratusan mahasiswa berteriak, "Hidup Mahasiswa, Satu suara Untuk Rakyat", Para Mahasiswa dan mahasiswi terus berteriak mensuarakan menolak harga BBM, di bawah ini hanya beberapa gambar yang melakukan aksi di jalan menuju gedung singaperbangsa karawang,



Sebelum Memasuki gedung singaperbangsa karawang para mahasiswa unsika mentertibkan barisan untuk memasuki gedung singaperbangsa karawang lalu disambut oleh pager betis atau di jaga ketat langsung para aparat polisi dan satuan Polisi Pamong Praja, kemudian mahasiwa melakukan orasi politiknya serta menunjukan drama dari ukm teater gabung yang isinya sindiran untuk pemerintah "yang tidak pro rakyat, ingin prestasi sulit terbentur karena harganya BBM jadi gak bisa pretasi" Kata mereka yang menunjukan drama, dan sebagian isi politik dari koordinator aksi yaitu menuntut agar pemerintahan kabupaten karawang mengirimkan surat untuk tidak menyetujui kenaikan harga BBM, ketika aksi dilakukan dilihat dan didengar langsung oleh Bupati Karawang dan Ketua DPRD Tingkat kabupaten Karawang, dan sambutan dari ketua DPRD Kab. Karawang berkata Beliau telah menunggu mahasiswa unsika dari jam 7 karena menyambut baik aksi damai mahasiswa unsika ini, dan beliau pun berkata bahwa pemerintahan daerah kabupaten karawang telah mengirimkan surat kepada pemerintahan pusat yang isinya belum kesiapan naiknya harga BBM, dan mengapresiasi aksi damai yang dilakukan oleh mahasiswa unsika beliau juga berkata para mahasiswa inilah yang melanjutkan pemerintahan yang terdapat di Indonesia, jika dinaikan harga bbm aktivitas perusahaan dan masyarakat akan menghambat, sesudah itu Bupati Karawang memberikan sambutan juga ketika melakukan aksi damai tersebut, Isi sambutannya mengapresiasi terhadap mahasiswa yang melakukan aksi damai ini, Beliau juga berkata "Bahwa Pemerintahan Kab.Karawang telah Mengirimkan surat kepada pemerintahan pusat dan DPR RI yang isinya belum siap naiknya harga bbm dan juga akan mengirim surat lagi kepada pemerintahan pusat agar tidak jadi kenaikannya harga bbm aspirasi dari mahasiswa" Kata Bupati Karawang, Semoga saja apa yang sampaikan oleh bapak-bapak pejabat ini bisa terkabulkan, karena rakyat menunggu agar tidak naiknya harga BBM.(sz)


















































Kamis, 15 Maret 2012

PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG TAHUN AKADEMIK 2012-2013

Syarat dan Cara Pendaftaran:
-Umum
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Surat Keterangan Sehat dari Dokter
3. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
4. Pas Photo
- Administratif
(tidak termasuk Pasca Sarjana dan Program Studi D3 Kebidanan)
1. Berijazah SLTA semua jurusan
2. Membeli Formulir Pendaftaran sebesar Rp. 25.000
3. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 150.000 dengan melampirkan :
  - Salinan Ijazah/STTB atau Surat Tanda Kelulusan (STK) yang telah dilegalisasi sekolah asal/dinas pendidikan setempat
  - Pas Photo : Hitam Putih ukuran 2x3 dan 3x4 masing-masing 2 (dua) lembar
  - Surat Keterangan Sehat dari Dokter
  - Surat Keterangan Catatan Kepolisian
- Program Studi D3 Kebidanan
1. Perempuan
2. Dasar Pendidikan :Lulusan Sma/MA
3. Umur Maksimal 27 Tahun (Pada saat pendaftaran)
4. Berbadan sehat dan tidak buta warna
5. Membeli formulir pendaftaran sebesar Rp. 25000
6. Tinggi badan minimal 160 cm
7. Membayar Biaya Pendaftaran sebesar Rp. 300.000 dengan melampirkan:
    - Salinan Ijazah/STTB atau Surat Tanda Kelulusan (STK) yang telah dilegalisasi sekolah asal / dinas pendidikan setempat
    - Surat keterangan sehat dari Dokter
    - Surat keterangan catatan kepolisian (SKCK)
Persyaratan Tambahan bagi Mahasiswa Pindahan:
1. Salinan Transkrip nilai dari perguruan tinggi asal sebanyak 2 (dua) lembar
2. Surat Keterangan pindah dari perguruan tinggi asal
Persyaratan Tambahan bagi mahasiswa melanjutkan:
Salinan Ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisasi oleh perguruan tinggi asal sebanyak 2 (dua) lembar.
Program Pascasarjana Magister Manajemen
1. Lulusan S1 dari berbagai ilmu
2. Membeli Formulir Pendaftaran sebesar Rp. 100.000
3. Membayar Biaya Pendaftaran sebesar Rp. 500.000 dengan melampirkan :
    - 1 lembar photo copy Ijazah dan Transkrip nilai yang telah dilegalisir
    - Pas Photo Ukuran 3x4 (hitam putih) dan 2x3 (berwarna) masing-masing sebanyak 4 lembar
Fakultas yang terdapat di Universitas Singaperbangsa Karawang atau UNSIKA:
Program Pascasarjana
Program Studi Magister Manajemen (S2)
Fakultas Hukum
Program Studi Ilmu Hukum (S1)
Fakultas Ekonomi
Program Studi:
- Manajemen (S1)
- Akuntansi   (S1)
- Akuntansi   (D3)
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Program Studi :
- PLS/ Pendidikan Luar Sekolah (S1)
- Pendidikan Matematika (S1)
- Pendidikan Bhs. Inggris (S1)
- Penjaskes dan Rekreasi (S1)
Fakultas Pertanian
Program Studi:
- Agroteknologi (S1)
- Kebidanan (D3)
Fakultas Agama Islam
Program Studi Pend. Agama Islam (S1)
Fakultas Teknik
Program Studi:
- Teknik Industri (S1)
- Teknik Mesin (S1)
- Teknik Mesin (D3)
Fakultas Ilmu Komputer
Program Studi Teknik Informatika (S1)
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Program Studi :
- Ilmu Pemerintahan (S1)
- Ilmu Komunikasi (S1)
BEASISWA
Tersedia Beasiswa antara lain:
No  Jenis Beasiswa                                                                            Sumber
1.   Peningkatan Prestasi Akademik                                       Dikti Depdiknas RI
2.   Bantuan Belajar Mahasiswa                                             Dikti Depdiknas RI
3.   Pertanian (Khusus Fakultas Pertanian)                            Pemkab. Karawang
4.   Bupati Karawang (untuk semua prodi)                            Pemkab. Karawang
5.   UNSIKA                                                                           UNSIKA
6.   Kemenag Karawang (Pend. Agama Islam)                      Kemenag Karawang
7.   Yayasan Toyota dan Astra                                                Yayasan Toyota dan Astra
8.    Super Semar                                                                     Yayasan Super Semar

Waktu dan Pendaftaran :
1. Waktu Pendaftaran Mulai tanggal 01 Maret 2012, setiap hari kerja (pukul 09.00 - 20.00 WIB )
2. Tempat Pendaftaran :
- Kampus UNSIKA ( Sekretariat PPMB Gedung Rektorat) telp. 0267 - 64117, 641367,642582 ext 109-110
alamat Sekretariat Kampus Unsika:
Jl. HS. Ronggowaluyo Telukjambe Karawang
telp. (0267) 64117, 641367,642582 ext 109-110 dan Fax. (0267) 641367
E-mail:pendaftaran@unsika.ac.id
Website: www.unsika.ac.id